Membuat Halaman Rumah seperti Surga - Halo teman teman! Setiap rumah yang ideal adalah rumah yang mempunyai halaman yang dapat menarik perhatian mata tamunya, tentunya setiap pemilik rumah memiliki idaman rumah seperti demikian. Dengan memiliki halaman yang seperti surga adalah hal yang dimimpikan setiap pemilik rumah.
Membuat Halaman Rumah seperti Surga |
Biasanya pemilik rumah yang memiliki halaman bingung bagaimana cara untuk mengisi halaman rumahnya agar memiliki suasana yang indah tanpa banyak mengeluarkan uang yang banyak. Terkadang juga ada halaman rumah yang indah tapi membosankan. Hal - hal seperti ini lah yang biasa menjadi kasus pemilik rumah yang pada postingan kali ini ada solusi yang mungkin dapat mengubah halaman rumah teman teman menjadi lebih baik.
1. Melihat Ukuran Halaman Rumah
Hal yang pertama harus teman - teman lakukan adalah memperhatikan ukuran halaman rumah. Bagaimana pun ukurannya selalu ada solusi untuk membuat halaman rumah teman teman menjadi lebih baik, dan sebenarnya menurut idenahrumah lebih baik sederhana tetapi tetap indah dimata :).
Melihat Ukuran Halaman Rumah |
Dengan melihat ukuran halaman rumah, teman - teman akan memiliki sebuah inspirasi tentang apa saja yang dapat diisi di halaman rumah teman teman.
2. Menambah Warna Alam di Halaman Rumah
Membuat halaman rumah yang tidak membosankan tentunya memiliki banyak cara, salah satunya yaitu dengan memberi warna yang dapat mengubah suasana hati siapapun yang melihatnya, idenahrumah menyarankan agar menanam tanaman yang memiliki warna hijau agar terlihat lebih alami. Tanaman seperti rumput gajah dapat menjadi pilihan. Selain mudah didapatkan, rumput gajah juga sangat mudah tumbuh dengan cepat.
Rumput Gajah dapat Menjadi Pilihan |
3. Menambah Aksen Keindahan
Setelah menanam rumput gajah, teman teman dapat menambah aksen keindahan di halaman rumah. Tanaman Bonsai dapat menjadi pilihan yang bagus. Idenahrumah menyarankan untuk menanam Tanaman Obat yang dapat menjadi tanaman multifungsi, selain menjadi tanaman hias juga dapat dijadikan sebagai obat. Tanaman obat yang baik untuk ditanam di halaman rumah seperti Tanaman Pegagan, Tanaman Sente, Tanaman Temulawak, dan Tanaman Meniran.
Tanaman Hias juga menjadi pilihan yang bagus agar halaman teman teman menjadi halaman yang berwarna.
Halaman Rumah Warna - Warni |
Akhirnya, teman teman dapat membangun Gazebo Minimalis untuk menambah kesan 'surga' di halaman rumah. Dengan adanya gazebo ini pastinya teman teman dapat menikmati halaman rumah dengan tenang dan nyaman.
Membangun Gazebo Minimalis |
Judul: Membuat Halaman Rumah seperti Surga
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 09.31
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 09.31
0 komentar:
Posting Komentar